20 Desember 2023 1:42
Order Pho dan Cakwe. Sampe kami selesai makan Pho, itu Cakwe ga datang! Akhirnya di void di bill. Sementara meja sebelah kami, yg notabene datang setelah kami, pesanannya datang terlebih dahulu!
10 Desember 2023 17:43
Salah satu resto dengan menu Asia yang bersertifikasi halal. Makanan Vietnam ini sekilas mirip dengan makanan Thailand. Banyak pilihan makanan yang bertabur sayuran segar. Sayangnya saladnya kurang pas ada jejak rasa pahit dari daun mint yang dichoping kecil. Akan lebih baik jika hanya dipetik atau dipotong kasar agar tidak terasa pahit. Kemudian mangga dan wortelnya dipotong kecil bukan diserut jadi lumayan keras. Pernah coba diresto lain cara potongnya diserut panjang jadi tidak susah untuk dikunyah. Daging sapi lumayan empuk, bumbunya meresap, sayangnya sebagian agak gosong. Pho kuahnya asam segar, porsinya besar juga, yang kwee tiau kaldu ayamnya juga pas gurihnya. Untuk minuman bisa pesan dengan gula terpisah, jadi lebih mudah menyesuaikan selera kita.
27 September 2023 19:05
Restonya berada di dalam mall Gancit, lantai UG, restonya lumayan full dan waiting list, menu yg di sajikan makanan vietnam, kami memesan:
- nasi goreng buntut, rasanya enak, dagingnya empuk
- pho noodle with seafood, rasanya enak, mienya besar2 seperti kwetiau
- pho all, untuk yg ini topingnya ada daging sapi, urat, bakso sapi, shabu shabu, kwetiau, untuk rasa lumayan enak, dagingnya empuk tapi sedikit kurang asin
- braised pho noodle, kalo yg ini mienya seperti kwetiau, agak besar2, tapi untuk rasa enak
- mixed ice, yg satu ini agak sedikit asem dan segar
- lumpia basah, lumpia basahnya agak kurang bumbu dan asin
- lumpia goreng, lumayan enak
- tahu sereh, untuk tahunya lumayan enak

Overall untuk makanan bolehlah di coba, harga masih wort it
08 September 2023 19:16
Makanan penyelemat untuk para penikmat gluten free. Pho nya enak, kenyalnya pun pas! Pho Tai Gan dan Pho Chin yang selalu biasa dipesan, tekstur daging dan uratnya sesuai. Menu lainnya, kwetiaw goreng juga enak banget! Cemilan favoritnya spring roll.
03 Juli 2023 1:39
Try several food.one food is too sweet, my fiancee ordered fried squid.but it turns out too sweet.and i order pho since i never try, light.not punchy taste compared to indonesian's food.plus try to order the shrimp roll, the taste is 'nanggung'.
20 Juni 2023 21:42
As usual, loving the pho here, and their vietnamese spring roll as well.

Not taking too long for the food to be served, the service is okay, and the condiments are ready on the table, very worth the price!
23 April 2023 14:09
Makanannya enak2 smua, tp lupa nama2 menunya soale susah diinget tp jd tertarik bgt dg kuliner khas vietnam stlh maem dsini
Pokoke memuaskan bgt dsini.selaen krn menunya yg enak2, dsini tempatnya nyaman, pelayanan ok, harga sesuai, dan sdh tersertifikasi halal MUI
13 April 2023 20:04
Makanannya enak, phonya enak, tehnya somehow kyk ada taste rempahnya wkwkw jdi agak bingung. Cuma okelah. Harganya standar
10 Februari 2023 13:21
Gak pernah lepas dari Pho. Terlebih lagi pada saat flu melanda. Pho is a must!
Selain harus makan Pho jangan lupa pesen chicken wingsnya ya. Ga ada yg bisa mengalahkan rasa chicken wingsnya apalagi pas dicocol garem, nipis dan lada. Wadidaw rasanyaaaa menyegarkan. Gurih asin dan crispy. Yummy.
30 Desember 2022 10:10
Salah satu tempat favorit untuk menu-menu sayur yang kasih rasa segar dengan harga yang cukup affordable. Tempatnya nggak pernah terlalu ramai tapi rasa makanannya tetap terjaga setiap kali datang.
23 Desember 2022 17:56
Rasa makanan cukup enak. Bentuk mie dan rasa kuah autentik.

Penyajian cukup cepat dan dengan bersih.
19 Oktober 2022 1:26
Came here for lunch and ordered these bowls of Pho with my sister. The place was not too crowded at that time and we really enioyed our dishes and loving the part for formulating the soup with the given condiments and sauces on the table!
10 September 2022 1:41
1. Pho all
Untuk kuahnya rasanya hambar, sayurnya sedikit, rasanya kurang berbumbu dan tidak spesial. Baksonya juga kayak bakso yang ada di warung. Harga 70/75. Masih ada pho yang lebih enak dengan harga segitu

2. Vietname sampler
Nah kalau yang ini enak semuaaaaa, dari lumpia basah sampai lumpia gorengnya, sate ayamnya dililit di tebu enak banget. Terus ada juga ayam gorengnya, rasanya enak dan krispi. Harga 60ribu

3. Black tea with ginger hot
Pesannya hot, tapi tersajinya warm. Untuk rasa enak. Gula disajikan secara terpisah, jadi bisa disesuaikan sendiri untuk rasa manisnya. Harga 30ribu

4. Tamarind red
Ini minuman sehat, rasanya gak manis, campuran dari asam dan buah bit. Untuk rasa kayaknya sesuai selera. Kalau aku lebih enak lagi ditambahin gula dan air putih. Harga 30ribu

Untuk pelayanannya cepat, makanan tersaji dengan cepat. Cuma disini ada salah satu pegawai yang suka negur pegawai yang lain untuk tidak berisik dan bersuara, sedangkan yang negur malah nyanyi-nyanyi sambil ngelipat tissu tanpa pakai masker
27 April 2022 16:23
Good taste.kaldunya enaaaakkk banget.dan untuk tekstur mie nya lembut banget, karna diamakan dengan basil dan mint, menambah cita rasa tersendiri.untuk yg lg flu dan pilek makan pho ini oke banget sih.price reasonable deh.
21 April 2022 0:52
Entah kurang apa ya. Mgkn ak ngerasa tempatnya uda lama ya. Pegawai jg kayanya servis ak juga ga yg ramah2 juga. Nothing spesial
12 Maret 2022 17:39
Saat saya datang, tempatnya kosong, jadi kami berani makan ditempat. Tetap bersih dan terapkan prokes.
05 Februari 2022 21:53
Rasa utk kuah mienya dan lumpianya aga berbeda utk makanannya, sblm pandemi utk lumpia basah ada daun mint jd rasanya segar dg size yg besar, tp setelah pandemi sizenya mengecil dg isian yg berbeda tdk ada daun mintnya mgkn krn zaman corona jd berubah x yah. Sayang bgtt kl sampai berubah rasa, mgkn org yg sdh pernah makan dri awal bukanya sdh tau ciri khas PHO gimana nikmatnya! Tapi skrg berubah rasanya sangat disayangkan yah. #itu menurut saya# semua balik lg krn zamannya corona hehe
28 Januari 2022 16:45
The best halal pho vietnamese noodle in town.
Tapi tgl. 20 oktober 2021 kemaren kesana, sempet juga kenapa logo halal MUInya udah ga terpampang lagi ya? Apa pho 24 ga memperpanjang sertifikat halal MUI nya?
Nasi goreng kambingnya enak, porsinya tergolong kecil/sedikit untuk kaum lelaki.
05 Januari 2022 16:31
Rasa timunnya terlalu asam dan bengkuang juga kurang fresh. Untuk pesanan Pho, sayurannya ternyata ada yang habis tapi lupa memberitahukan, sehingga kami agak kecewa dengan pesanan yg kami terima.
09 November 2021 2:30
Buat yang suka makan Mie Vietnam atau Pho disini jawabannya.
Side dishnya kaya Lumpia Vietnam juga
Makananya enak.kuah kaldunya berasa banget.dagingnya tidak pelit.
Harga OK.porsi Lebih OK.
Tempak OK dan Bersih.
29 Juli 2021 7:41
GAK RECOMMENDED! Sudah MAHAL. Masakan nya GAK ENAK. Pelayanan nya sangat Mengecewakan. Pelayan nya seenaknya sendiri. Gak menghargai Customer sama sekali. Gak punya PLAN PRODUKSI yang bagus. Amburadul. Acak Acakan. Mana yang pesan dahulu mana yang belakangan dan baru datang. Gak dikerjakan sesuai urutan Order. Banyak yang sudah Order duluan gak dilayani dulu dengan baik. Sementara banyak yang baru datang Pesanan Makanan nya sudah jadi. Ini kan bisa membuat Kecewa Customer. Sehingga banyak yang cancel pesanan karena terlanjur kecewa. Udah gitu Pelayan nya gak punya rasa bersalah lagi. Manajemen benar-benar Amburadul pokoknya. GAK RECOMMENDED!
16 Juli 2021 0:39
Ban semacam salad dengan bihun + kuah asem manis
ato
pho.semacam mie kuah dengan baso sapi, potongan daging & kikil

Enak semua.suegerr
20 Juni 2021 22:23
Tempat makanan mie khas Vietnam atau Pho. Banyak jenisnya dan semua enak, mirip dengan pho yang dijual di Vietnam.
Tempatnya di lantai 1 Gandaria City, dengan protokol kesehatan yg cukup bagus. Pengunjung diberi segelas air panas utk mencelupkan peratalan makanan sebelum makan.
Pelayanan juga ramah dan cepat. Harga standar utk restoran Vietnam. Beli porsi reguler sdh kenyang.
02 Agustus 2020 0:28
This resto was quite nice, fast served, good food and taste. Various menu are provided jn this resto including appetizer, main course and dessert also have various options for drinks/beverages including coffee. Payment can be made by cash or cashless with affordable prices.
27 Juli 2020 2:28
The newly redesigned Pho 24 is my go to place for vietnamese cuisine. My wife loves the Po Chin noodles with beef. The beef is nice and tender, also they are very generous with the portions. The broth is warm and hearthy.

My favorite is the oxtail fried rice. The spices blend into the rice nicely, and the rice is not too soft making it perfect for fried rice. The are also very generous with the oxtail.
09 Februari 2020 3:56
Taste good tapi untuk resto penerangannya kurang, jadi tampilan mknan yg menarik jd so so.maybe need some interior updates
27 Oktober 2019 4:05
Good place with delicious taste. First time going to this place, the place is clean and it's provide vietnamese noodle. I ordered pho (forgot the name) and the taste is good. For all the food menu is a little bit pricey, but the taste still ok for me.
12 Juni 2019 10:34
Lumpia basah dan lumpia goreng nya tetap seperti dulu dulu, enak! Isinya padat, yang basah meskipun rasanya unik, tapi ga aneh di mulut, pas aja kombinasi sayur, udang dan bihun nya. Lumpia gorengnya juga krispi dan pas isiannya. Chicken wing nya saya ga nyangka bakal enak juga, spesial rasanya, ga seperti chicken wing instan yang kadang suka dijadikan menu juga. Shrimp paste nya lucu sih kayak makan sate lilit bali tapi ini udang dan ada tekstur kelapa nya juga meski saya ga suka-suka banget sih tapi masih boleh dicoba.

Kalau pho nya gausah ditanya, tak bisa dicela karena emang pas dan begitulah enak rasanya. Pho nya bisa ukuran small atau reguler tapi kalau pho all hanya ada satu ukuran. Pho all itu mencakup semua daging seperti bakso, iris halus, dan urat. Daging yang saya suka itu urat makanya sampai nambah extra.
07 Juni 2019 11:07
Good place with good ambience. Suitable for families. Pho and bihun is probably not my cup of tea, so I prefer other place to have some noodle with broth. We order the salad with caramelized beef, but it was so-so. I also ordered the Hot and Spicy Fried Seafood Noodle, it was good. Haven't tried the pho tho. Maybe next time.
02 Juni 2019 8:19
We came twice during a two-months window because we were craving for Vietnamese pho.
For both our visits, this outlet (Gandaria City Mall) ran out (or did not) have cilantro for their pho dishes.
What good are pho soup without cilantro?
09 Februari 2019 16:55
Saya pilih Pho "All" karena isian mie dengan isian shabu shabu, irisan daging, urat jantung dan bakso.
Harga relatif untuk makanan khas vietnam.
Saya makan pho pertama kali di Ho chi min citu yang jual orang malaysia, karena halal. Mulai dari 40 rb dong sampai 99 rb dong.
Jadi bisa di bandingin rasanya makan pho dari negara asal dengan yang di indonesia.
Overall rasanya good.
Recommended.

Tulis Ulasan



Peringkat keseluruhan: